Sobat sekalian rajin mengecek kendaraan dan selalu memastikan bahwa kendaraan dalam keadaan prima merupakan salah satu faktor yang menentukan keselamatan dan kenyamanan saat berkendara dijalan raya. Salah satunya suspensi/sokbeker sepeda motor yang meredam geteran-getaran yang timbul saat berkendara dijalan.
Hai ini saya alami sendiri, Shock yang rusak atau bocor selain kenyamanan berkendara berkurang juga bisa membahayakan keselamatan karena bisa membuat rem blong terutama pada shock depan. Shock yang bocor dan bocornya sudah parah, oli yang menetes bisa mengenai kanvas rem depan terutama untuk rem cakram tetapi tidak menutup kemungkinan oli sok juga bisa mengenai kanvas pada rem tromol.
Daya cengkeram kanvas rem menjadi hilang karena permukaan kanvas dan piringan cakaram terkena oli. Sifat oli yang licin akan membuat kamvas tidak mampu menghentikan putaran cakram dan membuat kendaraan susah dihentikan. Tentunya hal ini membahayakan keselamatan pengendara.
Kebocoran oli biasanya disebabkan karena seal oli dan as shock ( Inner tube ) yang sudah aus. Yang sering terjadi yaitu permukaan as lapisan crom nya sudah terkikis dan mengelupas karena bergesekan atau berbenturan dengan outer tube atau tabung sehingga menjadi kasar, karena kasar ini yang membuat oil seal lama-lama terkikis dan pada akhirnya oli akan keluar dari dalam tabung ( Outer tube ) sokbreaker dan menetes mengenai bagian - bagian lain seperti kaliper rem yang berada dibawahnya.
Segera lakukan perbaikan jika hal ini terjadi dengan membawanya ke bengkel atau juga bisa dikerjakan sendiri dirumah apabila kita bisa mengerjakannya...semoga bermanfaat dan keep safe riding..
Post a Comment