-->

Ads 720 x 90

Bikin sendiri CDI DC untuk sepeda motor




Sobat Sekalian, apabila CDI sepeda motor kalian mati yang yang biasa dilakukan adalah mengganti CDI dengan yang baru. Namun apabila ingin agak susah sedikit kita bisa membuat sendiri CDI untuk mengganti yang rusak. Terutama bagi pecinta modifikasi tentu hal ini akan membuat suatu kepuasan tersendiri. membuat CDI memang terkesan susah, namun kalau bikin yang simple saja rasanya mudah saja untuk dilakukan seperti tampak pada gambar diatas yaitu sebuah CDI DC yang sangat sederhana hasil buatan saya sendiri dan sudah dites di Honda GL Max neotech dan bisa bekerja dengan baik.

berikut adalah jalur rangkaian komponen CDI pada PCB agar hasil lebih rapi dan teratur

komponen CDI pada PCB
print out PCB
Daftar komponen :
TR1 = BT 151    TR2   = TIP 41C
R1   = 330 ohm   R2    = 10 ohm     R3 = 470 ohm
D1   = 1N4007    D2    = 1N4007    D3 = 1N4007
C1   = 105/400    VC2  = 104          C3 = 4.7 uF 15 volt
PCB Lubang atau PCB Polos
Trafo Ferit dari bekas lampu TL atau bekas adaptor Switching

beberaoa komponen cdi
Kumparan pada trafo ferit untuk lilitan sekunder sebanyak 250, Lilitan Primer 16, lilitan pembantu (auxiliary) 4 lilitan. pada gambar IN merupakan sekunder, OUT2 merupakan primer dan OUT1 merupakan auxiliary.

Cara kerja :
Bagian inverter berfungsi menaikan tegangan dari 12 Volt dari aki atau kiprok menjadi sekitar 400 volt AC komponen yang berperan yaitu trafo dan transisitor TIP41. 
Bagian Switch yang berfungsi memutus dan menghubungkan arus pada kapasitor ke ground sehingga arus yang tersimpan di kapasitor bisa mengalir ke coil sesuai sinyal dari pulser.

tampak bawah pada PCB lubang
semoga bisa bermanfaat untuk semua..

Related Posts

Post a Comment

Berlangganan Artikel Blog