-->

Ads 720 x 90

OPINI : Perbandingan kualitas kanvas rem Genuin dan aftermarket


Sobat sekalian, kanvas rem merupakan elemen penting dalam sebuah sepeda motor, berfungsi menahan putaran roda dengan menggesekkan permukaan kanvas dengan permukaan tromol roda, sehingga putaran roda tertahan.

Kanvas rem merupakan salah satu part fast moving sehingga banyak sekalian produsen yang membuat dan menjual part yang satu ini.

Seperti apa sih perbandingan kualitas antara sparepart genuin dengan part dengan harga terjangkau atau aftermarket, ini menurut pengalaman yang saya alami sendiri selama menggunakan kanvas aftermarket yaitu daya tahan kanvas yang terasa begitu cepat terkikis, misalkan hari ini saya setel adjuster rem pada posisi yang normal dalam artian handle rem ditarik sesikit sudah bisa mengerem namun sekitar seminggu kemudian handle rem sudah terlalu dalam untuk bisa menghentikan putaran roda dan harus putar lagi mur setelan rem.

Habisnya kamvas rem pada produk aftermarket terasa begitu cepat pada saat awal-awal pemakaian dimana kanvas rem masih tebal namun kalau sudah tipis malah agak lambat terkikisnya.

Sedangkan Kanvas rem genuin soal kualitas tidak perlu diragukan namun harganya juga lebih mahal namun pemakaiannya juga lebih lama dari aftermarket. Ini menurut pengalaman yang saya alami tidak menutup kemungkinan bisa berbeda dengan sobat sekalian.

Related Posts

Post a Comment

Berlangganan Artikel Blog