-->

Ads 720 x 90

Perbaiki tombol pembuka magic com

Sobat sekalian melanjutkan artikel terdahulu tentang cara memperbaiki magiccom kali ini admin akan berbagi pengalaman cara memperbaiki tombol pembuka magiccom yang patah. Tombol ini berfungsi untuk mengungkit pengunci pada tutup magiccom yang konstruksinya dibuat menjadi satu buah komponen saja.

Pertama buka penutup atas pada tutup magicjar dengan melepas baut ulir pada bagian bawah tutup dan baut pada penutup engsel belakang, kemudian congkel penutup dengan menggunakan obeng (-) secara perlahan biar tidak lecet. Disini terlihat kalau tombol  penguncinya patah, ambil dan lepas sisanya yang masih menempel di engsel pengunci.
Langkah kedua setelah tombol pengunci kita lepas yaitu kita coba menyambungnya kembali agar pengunci bisa digunakan lagi. Kita oleskan sedikit lem A pada permukaan yang patah dan kita satukan keduanya tunggu sampai kering. Namun kalau cuma dilem saja saya rasa tidak akan mampu bertahan lama maka kita lapisi dengan penahan tambahan dengan tisu yang digulung membentuk stik dan kita tempel dan kita lem. Walaupun cuma pakai tisu tapi kalau dikasih lem akan menjadi sangat keras. Tunggu hingga lem kering dan tombol pengunci sudah siap dipasang kembali.

Related Posts

Post a Comment

Berlangganan Artikel Blog